Euforia Kelulusan UN SMA SMK 2015 -, Ujian Nasional tingkat SMA SMK sederajat telah dilaksanakan, dan kemarin hari jum'at ( 15/05/2014) serentak hampir diseluruh sekolah di Indonesia mengumumkan hasil Ujian Nasional Siswa Didiknya.
menurut kemdikbud, kelulusan SMA tahun ini menurun 0,02 % dibandikan tahun kemarin, dari 99,50 % menjadi 99,48%. banyak cara yang dilakukan untuk meluapkan rasa kegembiraan mereka yang berhasil lulus dan menandakan dia menamatkan sekolahnya di masa putih abu-abu. Di berbagai daerah, banyak dilakukan aksi-aksi oleh para siswa yang lulus, baik yang positif maupun yang negatif seperti coret-coret, konvoi kendaraan , dan lain sebagainya. berikut adalah gambaran wujud syukur maupun euforia kelululusan SMA SMK sederajat tahun 2015 ini :
#positif
1. Ratusan Siswa di MAN 2 Wates Yogyakarta Membagikan Nasi Bungkus
sebanyak lebih dari 2.500 nasi bungkus dibagikan oleh ratusan siswa di MAN 2 Wates dan di dampingi oleh beberapa gurunya. aksi ini dilakukan sebagai ungkapan rasa syukur mereka yang 100% lulus dari jumlah 165 siswa.
|
Ratusan Siswa di MAN 2 Wates Yogyakarta Membagikan Nasi Bungkus
|
2. Sujud Syukur
Puluhan siswa yang lulus Ujian Nasional melakukan sujud syukur ketika mereka merayakan kelulusan Ujian Nasional di SMK Pondok Indah, Jakarta, Jumat (24/5/2013).
|
Sujud Syukur
|
3. Siswa yang Corat - Coret Seragam Tidak akan Mendapat Ijazah
Hal positif dilakukan oleh dinas pendidikan di Palembang, Sumatera Selatan . bahwasanya setiap siswa yang melakukan aksi corat-coret , maka ijazahnya akan ditahan oleh sekolahnya.
|
Siswa yang Corat - Coret Seragam Tidak akan Mendapat Ijazah
|
#negatif
4. Melakukan Konvoi dan aksi corat-coret
beberapa siswa SMA di Denpasar Bali , melakukan corat-coret seragam dan melakukan konvoi keliling kota menggunakan kendaraan bermotor dan juga mobil jeep.
|
Melakukan Konvoi dan aksi corat-coret
|
|
Melakukan Konvoi dan aksi corat-coret
|
5. Melakukan Konvoi dengan Membawa Kondom
|
Melakukan Konvoi dengan Membawa Kondom
|
BALIKPAPAN – Sebagian pelajar sekolah menengah atas (SMA) dan sederajat di Kota Beriman, punya cara berbeda merayakan kelulusan. Seperti kemarin (15/5) misalnya, ratusan pelajar berkonvoi ria di kawasan Banua Patra, Lapangan Merdeka, dan Jalan Jenderal Sudirman Balikpapan Kota dengan pakaian yang telah dicoret-coret. Mereka kemudian terjaring dalam razia yang digelar Kepolisian Sektor (Polsek) Semayang. Di tengah pemeriksaan, polisi menemukan dua buah kondom di dalam sebuah dompet seorang pelajar pria.
demikian artikel mengenai berbagai macam cara euforia kelulusan SMA SMK tahun 2015 ini.
baca juga:
;
Artikel keren lainnya:
Belum ada tanggapan untuk "Euforia Kelulusan UN SMA SMK tahun 2015 dari Berbagai Daerah"
Post a Comment